Sip! Ganjil Genap di Bandung Efektif Tekan Mobilitas Kendaraan dari Luar Kota
Aturan Ganjil Genap di Bandung yang diterapkan sejak 3 September lalu dinilai efektif menekan mobilitas kendaraan.

INILAH, Bandung - Pelaksanaan aturan ganjil genap di lima titik pintu gerbang tol terhitung 3 hingga 5 September 2021, dinilai efektif menekan mobilitas kendaraan luar Kota Bandung.
Kepala Bidang Pengendalian dan Ketertiban Transportasi Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung Asep Kuswara menyebut, kebijakan ganjil genap efektif menekan mobilitas kendaraan.
"Tetapi untuk aglomerasi Bandung Raya kurang efektif. Misal dari Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat atau pun dari Kota Cimahi masih banyak masuk ke Kota Bandung," kata Asep, Senin 6 September 2021.
Baca Juga: 3 Hari Gage di Bandung, Ribuan Kendaraan Diputarbalik
Di hari pertama pelaksanaan ganjil genap, dituturkannya masih banyak kendaraan luar kota yang mencoba masuk ke Kota Bandung. Walhasil, banyak kendaraan yang harus rela diputar balik.
"Mungkin karena tidak semua mengetahui soal kebijakan ganjil genap di Bandung. Padahal kita sudah sosialisasi dan berkoordinasi dengan Jasa Marga. Mau tidak mau, kita putar balikkan," ucapnya.
Namun di hari kedua dan ketiga aturan ganjil genap, jumlah kendaraan plat luar yang masuk ke Kota Bandung relatif lebih menurun. Akan tetapi, Dishub Kota Bandung masih mendata jumlah kendaraan. (Yogo Triastopo)
Editor : inilahkoran