INILAHKORAN, Bandung – Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo kini memperbolehkan pengunjungnya membuka atau melepas masker.
Diperbolehkannya pengunjung Kebun Binatang Bandung melepas masker sesuai arahan dari Presiden Jokowi, bahwa penggunaan masker boleh dibuka, tapi di ruangan terbuka dan cukup luas.
"Kita kan (Kebun Binatang Bandung) lokasinya cukup luas, ada 14 hektar dan di area terbuka juga. Bukan seperti mal, makanya kita juga ketika orang datang ke Kebun Binatang Bandung pasti ingin menghirup udara segar," ujar Marketing Communication Kebun Binatang Bandung Sulhan Syafi'i, kepada INILAHKORAN, Kamis 19 Mei 2022.
Baca Juga: Libur Waisak Kebun Binatang Bandung Kembali Dipadati Pengunjung
Dia mengatakan, ketika Presiden mengumumkan bahwa masyarakat diperbolehkan untuk tidak mengenakan masker di ruang terbuka, pihaknya lagi menunggu perwal dari wali kota Bandung.
Selain itu, pihaknya juga sudah tidak berani menegur para pengunjung karena memang sudah ada aturan dari pemerintah.
"Kalau dulu kan wajib menggunakan masker dari pemerintahnnya juga, tapi kalau sekarang mah orang-orang yang masuk sudah tanpa masker, kita nggak berani. Pakai maskernya, kalau nggak, nggak boleh masuk, itu sudah tidak berlaku lagi," paparnya.
Baca Juga: Wisatawan Serbu Kebun Binatang Pada Libur Lebaran
Dia menambahkan, bagi pengunjung Kebun Binatang Bandung yang mau scan barcode Peduli Lindungi, pihaknya mempersilahkan, kalau pun tidak, tidak apa-apa.
Artikel Terkait
Jelang Timnas Indonesia vs Thailand Semifinal SEA Games, Shin Tae Yong: Situasi Kali Ini Berbeda!
Pacaran, Petembak Fathur Gustafian dan Dewi Laila Mubarokah Sama-sama Raih Emas
TAG Golden Child Dirumorkan Kritis Karena Menderita Gagal Hati Akut, Agensi Mengklarifikasi
Oma Dewi Curhat Usai Akun Instagram Vanessa Angel Hilang: Padahal Ig Itu Penting Buat Gala
KBM di Kota Bandung Masih Diwajibkan Menggunakan Masker
Dikonfirmasi Positif Covid-19, Taeil NCT 127 Tidak Akan Berpartisipasi Dalam Konser Grup di Jepang
Satgas Terbitkan Dua Edaran Aktivitas Perjalanan Saat Transisi Endemi, Berikut Isinya
Digosipkan Pacari Suami Orang, Aktris India Ini Nekat Gantung Diri
Duarr...Suara Ledakan Terdengar Saat 2 Gudang Pabrik Penyimpanan Buku di Bandung Terbakar
Antisipasi Hepatitis Akut di Lingkungan Sekolah, Disdik Cimahi Imbau Siswa Bawa Bekal dari Rumah