INILAHKORAN, Ngamprah - Sebuah rumah Tahfiz Quran Kampung Paneungteung RT 02/ RW 16, Desa Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB) ludes terbakar.
Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) KBB, Duddy Prabowo mengatakan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Jumat 20 Mei 2022, sekitar pukul 07.00 WIB pagi.
"Kebakaran diduga karena arus pendek atau korsleting listrik, " katanya kepada wartawan, Jumat 20 Mei 2022.
Ia menjelaskan, kondisi rumah Tahfiz Quran tersebut mengalami kerusakan cukup berat.
"Diketahui rumah Tahfiz Quran tersebut milik Ahmad Zaenudin (49)," jelasnya.
Kendati demikian, sambung dia, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
"Untuk jumlah kerugian masih kami hitung dan kami pun telah berkoordinasi dengan aparat setempat," pungkasnya.*** (agus satia negara).
Artikel Terkait
Pasca Kebakaran Ruang Operasi RSUD Bandung Kiwari Belum Bisa Dipakai
Polisi Usut Kasus Kebakaran RSUD Bandung Kiwari yang Rugikan Rp1 Miliar
Kronologi Peristiwa Kebakaran Tunjungan Plaza Surabaya
Kota Bandung Miliki Inovasi Penanganan Kebakaran di Daerah Padat Namanya Sprinkler Warga
Pasar Gembrong Kebakaran, 400 Bangunan Hangus Dilalap Si Jago Merah
Viral! Pesta Pernikahan Menyalakan Kembang Api, Pelaminan Pengantin Hampir Kebakaran