INILAHKORAN, Bogor - Angin puting beliung pada Senin 24 Januari 2022 sore mengakibatkan puluhan rumah terdampak di Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor porak-poranda.
Rata-rata, puluhan rumah terdampak itu terjadi pada bagian atap dan genting yang terbawa angin puting beliung. Pihak Kecamatan Bogor Utara bergerak cepat menebar terpal sebagai langkah awal penanganan bagi rumah berkategori rusak berat maupun sedang pada bagian atap ataupun genting.
Camat Bogor Utara Riki Robiansah mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya puluhan rumah terdampak angin puting beliung. Dia mengakui, mayoritas rumah yang rusak itu terjadi di bagian atap.
Baca Juga: Angin Puting Beliung Terjang Leles Kabupaten Garut, 31 Rumah Rusak Berat
"Kemarin sore, saya terima laporan adanya puluhan rumah terdampak angin puting beliung. Di wilayah Kelurahan Cibuluh ada 39 rumah, wilayah Kedung Halang 31, dan Ciparigi sebanyak 5 rumah. Rusaknya kebanyakan genting atau asbes pecah hingga terbawa angin," kata Riki, Selasa 25 Januari 2022.
Dia menuturkan, untuk data lengkap itu masih dalam rekap karena aparatur wilayah, lurah dan RW masih tengah mendata rumah yang terdampak. Namun, dari hasil pantauan pantauannya untuk kerusakan berat hanya terjadi di beberapa rumah saja, kebanyakan rusak ringan hingga sedang.
"Karena itu kami tadi malam langsung bergerak ke titik rumah yang rusak. Sudah ada empat rumah yang diberikan terpal. Tim trantib Bogor Utara juga masih keliling ke titik rumah warga yang terdampak untuk droping terpal bagi yang membutuhkan," tuturnya.
Baca Juga: Sebanyak 37 Rumah dan 1 Masjid di Cianjur Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
Riki menjelaskan, pihaknya sudah menyediakan 12 terpal bagi rumah yang rusaknya lumayan berat. Apabila ada warga masyarakat yang membutuhkan terpal, bisa menghubungi RT maupun RW setempat yang nantinya dilaporkan ke kecamatan.
Artikel Terkait
Masuki Musim Pancaroba, Bogor Siaga Angin Puting Beliung dan Petir
Warga Majalengka Diimbau Waspada Potensi Angin Puting Beliung
Pengelola Objek Wisata Bandung Selatan Keluhkan Kemacetan, Isu Longsor, dan Hoaks Angin Puting Beliung
Heboh, Angin Puting Beliung di Laut Pantai Sayangheulang
Kades Banjarsari Pangalengan Tolak Bantuan Perbaikan Rumah Korban Bencana Angin Puting Beliung
Angin Puting Beliung, 35 Rumah Warga Tanjungsari Rusak
Tiga Menit Angin Puting Beliung Terjang Desa Slangit, Ratusan Rumah Rusak Parah
Uu Ruzhanul Serahkan Bantuan kepada Warga Terdampak Angin Puting Beliung di Kabupaten Cirebon