INILAHKORAN, Bandung - Pertamina Patra Niaga terpaksa memberikan sanksi tegas oknum SPBU nakal di Serang Banten yang ditutup lantaran terbukti berbuat curang.
Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan mengatakan, Pertamina Patra Niaga memberikan sanksi penutupan SPBU nakal di Serang Banten selama enam bulan terhadap SPBU 3442117 Gorda Kibin.
“SPBU nakal di Serang Banten tersebut terbukti melakukan kecurangan dengan memodifikasi mesin dispenser. Sanksi tersebut diberikan karena ditemukan adanya kegiatan penjualan BBM dengan cara menggunakan alat berupa remote control,” kata Eko, Kamis 23 Juni 2022.
Baca Juga: Mantap, Dua Atlet Gokart Kota Bogor Siap Bertanding di Kejuaraan Internasional
Menurutnya, pengaturan mesin dispenser yang dimodifikasi menggunakan remote control itu dilakukan pengelola untuk penjualan BBM berjenis Pertalite, Pertamax, Pertamina Dex, Dexlite, dan Solar.
Dia menegaskan, pihaknya tidak akan mentolerir jika ada oknum SPBU yang melakukan tindakan kecurangan seperti mengatur takaran dengan alat modifikasi remote control yang sangat merugikan masyarakat.
“Maka sanksi yang diberikan pun tidak segan-segan yakni berupa penutupan SPBU selama enam bulan,” imbuhnya.
Baca Juga: MG 5 GT dari MG Motor Indonesia Ramaikan Pasar Sedan Tanah Air
Untuk itu, Pertamina mengapresiasi dan mendukung penuh langkah hukum tim Polda Banten yang melakukan penindakan terhadap kejadian tersebut. Pasalnya, BBM khususnya bersubsidi bisa tersalurkan dengan baik dan semestinya kepada masyarakat yang berhak.
Artikel Terkait
Kendaraan Habis BBM di Jalan? Pertamina JBB Terjunkan 17 Motoris
bank bjb Sinergitas Kerjasama Bisnis dengan Pertamina Retail, Kembangkan Digitalisasi Payment dan Pertashop
Kilang Minyak Pertamina di Balikpapan Kebakaran
Libur Lebaran, Pertamina Diminta Pasok Tambahan BBM Sekitar 14 Persen
Dukung Kelancaran Arus Mudik, Subholding Gas Pertamina Salurkan Gaslink Di Rest Area KM 72A
Dirut Pertamina Bungkam Usai Berikan Keterangan Ke Dewas KPK
Link Twibbon Idul Fitri 2022 Perusahaan BUMN, Mulai dari BRI Hingga Pertamina
Pertamina Siagakan Berbagai Layanan di Jalur Trans Jawa Saat Arus Balik
Pertamina Patra Niaga Gunakan Energi Terbarukan Demi Kurangi Dampak Negatif Pemanasan Global
Karena Hal Ini, Hiswana Migas Bogor Dipuji Pertamina